Profil

Inovasi Pelatihan Nasional (IPN)

IPN Training Center berkedudukan di Jakarta Selatan, terdaftar resmi di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor AHU-0059524.AH.01.01-2023, didirikan dalam rangka untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pelatihan, bimbingan teknis di lingkungan pemerintah daerah, BUMN/BUMD, swasta maupun pelajar.

Dengan dukungan para narasumber/instruktur dari Badan Pengembangan SDM Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Keuangan, BPK, BPKP, Kementerian Desa yang profesional dan berpengalaman di bidang masing-masing. Inovasi Pelatihan Nasional (IPN) menyelenggarakan diklat, bimtek, studi banding, studi tour, outbond yang dilaksanakan di berbagai kota besar di Indonesia.

Visi & Misi

Menjadi lembaga non pemerintah yang tangguh dan terpercaya sebagai pusat pelatihan peningkatan kualitas pelayanan publik dan pengembangan sumberdaya manusia Indonesia yang lebih baik serta meningkatkan/mengembangkan kualitas kelembagan sektor publik, swasta dan masyarakat melalui pendidikan dan pelatihan, seminar/workshop, studi banding/tour untuk meningkatkan pelayanan publik.

Tingkatkan Kompetensi Anda

IPN menyelenggarakan diklat, bimtek, studi banding, dan outbond yang dirancang sesuai kebutuhan instansi Anda, dengan dukungan instruktur berpengalaman.